Definisi Titik Istimewa Mu Depan
Titik tempat Qi (energi) organ berkumpul dan letaknya di bagian depan tubuh setinggi organ tersebut (Yin). Merupakan titik deteksi dan mempunyai nilai diagnostic.Dibawah ini adalah daftar titik Mu organ :
- Paru-paru => LU 1. Zhongfu / Cung Fu (Gedung Tengah)
- Usus Besar =>ST 25. Tianshu / Tien Su (Tiang Pintu Gerbang Surga)
- Lambung => CV 12. Zhongwan / Cung Wan (Perut Bagian Tengah )
- Limpa => LR 13. Zhangmen / Zang Meng (Gerbang Hukum )
- Jantung => CV 14. Juque / Ci Cie (Kota Raja yang Agung )
- Usus Kecil => CV 4. Guanyuan / Kwan Yen / Kuan Yuen ( Gerbang Utama )
- Kandung Kemih => CV 3. Zhongji / Cung Ci (Daerah Pusat atau Tengah )
- Ginjal => GB 25. Jingmen / Cing Men ( Gerbang Ibu Kota)
- Perikardium => CV 17. Danzhong / Can Cung (Mimbar Tengah)
- Sanciao => CV 5. Shimen / Se Men (Gerbang Batu )
- Empedu => GB 24. Riyue / Reye (Matahari dan Bulan )
- Liver => LV 14. Qimen / Ci Men (Gerbang Harapan )
Sesuai dengan definisi bahwa titik akupunktur istimewa Mu dapat digunakan sebagai diagnostik, maka jika titik-titik diatas diberikan stimulus terasa sakit atau enak, hal tersebut dapat menunjukan permasalah pada organ yang bersangkutan.
Secara umum, jika di tekan enak menandakan diagnosa Yin, sedangkan jika di tekan sakit menandakan diagnosa Yang.
Tidak ada komentar